Pages

Minggu, 12 Februari 2012

Yang Mirip dan Serupa

 Kelihatannya, binatang-binatang ini hampir sama. Padahal, sebenarnya mereka berbeda. Tahukah kamu apa bedanya?

Dua-duanya unta, kah?




Dromedari
Sebenarnya mudah sekali membedakan kedua binatang ini. Kamu tinggal melihat punuknya. Kalau punuknya dua, ia adalah unta. Kalau cuma satu, ia adalah dromedari.

 
Unta


Unta berasal dari Asia, sedangkan dromedari dari Afrika Utara. Kedua binatang ini hidup di padang pasir yang tandus. Selama berbulan-bulan, mereka dapat tahan hidup hanya dengan memakai persediaan lemak di punuknya tanpa minum air setetes pun.
     

Yang ini buaya, yang itu aligator   
Buaya
Aligator hidup di Cina dan sebelah  timur Amerika. Sedangkan buaya tinggal di Asia, Afrika, dan Amerika Selatan. Kamu dapat membedakan mereka dengan melihat gigi pada waktu moncongnya tertutup. 

Aligator
Kalau semua giginya kelihatan, ia adalah buaya. Tetapi, bila yang terlihat hanya sedikit, berarti ia adalah aligator. Moncong buaya lebih besar, gepeng, dan bagian pangkalnya agak membulat. Sedangkan moncong aligator bentuknya seperti segitiga.





Mana yang kelinci, mana yang terwelu?
Terwelu
Kelihatannya, mereka mirip ya? Padahal, yang satu namanya kelinci, yang satu lagi terwelu. Terwelu dapat lari lebih cepat daripada kelinci. Telinganya lebih panjang dan kakinya lebih besar. 



Kelinci


Tempat hidup mereka juga berbeda. Kebanyakan kelinci hidup di lubang-lubang tanah. Sedangkan terwelu hidup di semak belukar atau bersembunyi di antara bebatuan.



Katak dan Kodok
Kodok
Kalau kamu mengadakan lomba lari antara kodok dan katak,pasti si kodok menang. Soalnya, kodok mempunyai kaki belakang yang kuat dan besar. Jadi, lompatannya lebih jauh daripada si katak.




Katak

Waktu muda, binatang ini sama-sama menghabiskan waktu dalam air. Karena si kodok berkulit licin dan tidak tahan kekeringan, ia terpaksa hidup dekat kolam. Sebaliknya, katak tidak perlu dekat dengan air. Soalnya, ia lebih tahan kekeringan karena kulitnya lebih tebal dan mampu menahan lembab. Biasanya, kita bisa menemukan dia di bawah kaki pot tanaman atau di antara semak belukar yang lembab.

Kura-kura atau penyu?
Kura-kura
Sebenarnya, kura-kura adalah sejenis penyu. Tetapi, kura-kura tidak seperti penyu yang menghabiskan waktu di air. Kura-kura tidak dapat berenang karena bentuk kakinya tidak cocok untuk mendayung. Tungkai kura-kura sangat kuat untuk mendaki. Wajahnya membulat dan agak pipih.
         


Penyu
 Penyu mempunyai hidung yang memanjang dan mengarah ke atas, sehingga ia dapat bernapas walaupun sedang menyelam di bawah permukaan air.
         Umur kura-kura dan penyu sangat panjang. Kebanyakan mereka hidup 60 atau 70 tahun. Kura-kura raksasa seperti yang ada di gambar sebelah kanan, bisa sampai 100 tahun lebih umurnya.

Kupu - kupu atau ngengat?
Kupu-kupu
Kupu-kupu dan ngengat mudah ditemukan di setiap bagian bumi yang ditumbuhi tanaman. Kamu dapat membedakan mereka dengan melihat perbedaan mereka di bawah ini :



Ngengat


a. Kupu-kupu hanya terbang di siang hari. Sedangkan ngengat selalu terbang pada malam hari.
 b. Kupu-kupu mempunyai dua antena lurus dan ujung yang membulat. Antena ngengat bisa bermacam-macam bentuk dan ukurannya.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Story of Tanora Copyright © 2009 Girlymagz is Designed by Bie Girl Vector by Ipietoon